Pages

Minggu, 18 November 2012

cerita anak

dalam kesempatan kali ini saya mau membahas dan share cerita anak pilihan, cerita anak di internet biasanya dicari oleh orang tua yang mau bercerita kepada anaknya, guru yang mau bercerita pada murudnya, bisa juga anak anak yang sudah bisa menggunakan media komputer dan internet namun saya ingatkan dampingilah anak oleh orang tuanya ataupun kakak, saudaranya yang sudah dewasa dikarenakn diinternet banyak sekali konten yang tidak layak di lihat dan dibaca diinternet, anak anak biasanya sangat senang kalo dibacakan cerita anak maupun dongeng anak bisa juga anak-anak dikasih cerita anak bergambar sambil melatih dia membaca.

baiklah berikut ini cerita anak pilihan semoga anak anda ataupun adik adik yang masih kecil merasa senang membaca bacaan anak ini semoga bisa bermanfaat untuk anda semua

cerita anak 1 
cerita ini menceritakan kisah kancil dan tikus silahkan selamat membaca
Kancil dan Tikus
Di sebuah hutan, hiduplah dua ekor kancil. Mereka bernama Kanca dan Manggut. Kedua ekor kancil itu bersaudara. Manggut adalah kakak dari Kanca. Sebaliknya, Kanca adalah adik dari Manggut. Walaupun mereka bersaudara, tetapi sifat mereka sangatlah berbeda. Kanca rajin dan baik hati. Sedangkan Manggut pemalas dan suka menjahili teman.
Suatu hari Manggut kelaparan. Tetapi Manggut malas mencari makan. Akhirnya Manggut
mencuri makanan Kanca. Waktu Kanca menanyai kepada Manggut di mana makanannya,
Manggut menjawab dicuri tikus.
“Ah, mana mungkin dimakan tikus!” kata Kanca. “Iya, kok! Masa sama kakaknya tidak percaya!” jawab Manggut berbohong. Mulanya Kanca tidak percaya dengan omongan Manggut. Tetapi setelah Manggut mengatakannya berkali-kali akhirnya Kanca percaya juga. Kanca memanggil tikus ke rumahnya.
“Tikus, apakah kamu mencuri makananku?” tanya Kanca pada tikus. “Ha? Mencuri? Berpikir saja aku belum pernah!” jawab tikus. “Ah, si tikus! Kamu ini membela diri saja! Sudah, Kanca! Dia pasti berbohong,” kata Manggut
.”Ya, sudahlah! Tikus, sebagai gantinya ambilkan makanan di seberang sungai sana. Tadi aku juga mengambil makanan dari sana, kok!” kata Kanca mengakhiri percakapan.
Tikus berjalan ke tepi sungai. Ia menaiki perahu kecil untuk menuju seberang sungai.
Sebenarnya tikus tahu kalau Manggut yang mencuri makanan. Sementara itu, di bagian
sungai yang lain, Manggut cepat-cepat menyeberangi sungai. Ia hendak memasang
perangkap tikus agar tikus terperangkap.
Ketika tikus hampir mendekati seberang sungai, tikus melihat perangkap. Tikus yakin kalau perangkap itu dipasang oleh Manggut. Tiba-tiba tikus mendapat ide. Tikus berpura-pura tenggelam dalam sungai.
“Aaa… Manggut, tolong aku…!” teriak tikus. Mendengar itu Manggut segera menolong tikus. Tikus meminta Manggut mengantarkannya ke seberang sungai. Manggut tidak bisa berbuat apa-apa. Ia mengantarkan tikus ke seberang sungai. Sesampai di seberang sungai tikus meminta Manggut menemani tikus mengambil makanan. Karena Manggut tidak hati-hati, kakinya terperangkap dalam perangkap tikus. Manggut menyesali perbuatan buruknya dan berjanji tidak akan mengulanginya lagi.

cerita anak 2

Anjing dan Bayangannya
cerita ini menceritakan Anjing dan Bayangannya silahakan selamat menyimak
Seekor anjing berlari-lari pulang ke rumah karena telah mendapatkan tulang dari seseorang. Ketika dia melewati sebuah jembatan yang sangat kecil, dia menunduk ke bawah dan melihat bayangan dirinya terpantul dari air di bawah jembatan itu. Anjing yang serakah ini mengira dirinya melihat seekor anjing lain membawa sebuah tulang yang lebih besar dari miliknya.
Bila saja dia berhenti untuk berpikir, dia akan tahu bahwa itu hanyalah bayangannya. Tetapi anjing itu tidak berpikir apa-apa dan malah menjatuhkan tulang yang dibawanya dan langsung melompat ke dalam sungai. Anjing serakah tersebut akhirnya dengan susah payah berenang menuju ke tepi sungai. Saat dia selamat tiba di tepi sungai, dia hanya bisa berdiri termenung dan sedih karena tulang yang di bawanya malah hilang, dia kemudian menyesali apa yang terjadi dan menyadari betapa bodohnya dirinya.
sumber cerita : gifalytwinsa.wordpress.com

gimana cerita anaknya cukup bagus kan mudah2an anak anak anda merasa terhibur dan merasa senang setelah dibacakan dongeng anak ini , demikian untuk postingan yang berjudul cerita anak , semoga kepdepan saya bisa share yang lebih bermanfaat lagi, sampai jumpa dipostingan berikutnya

cuplikan postingan menarik lainnya :

banyak sekali post para sahabat blogger yang lain memposting cerita lucu yang lucu banget, gokil dan bernuansa humor dan saya juga ikut terpanggil untuk menshare cerita lucu ya sapa tau dengan postingan ini bisa menghibur pengunjung blog ini, saya merasa senang sekali kalo pengunjung blog ini mendapatkan manfaat dari apa yang saya share di posting ini

cerita lucu banget kali ini akan membuat anda terbahak bahak ketawa atupun bisa juga minimalnya tersenyum karena cerita lucu banget ini benar-banar saya pilihin yang lucu lucu banget untuk saya sahare dalam postingan ini supaya ...
kumpulan cerita lucu humor dalam postingan ini akan menghibur para pengunjung blog dikarenakan ceritanya sangat gokil dan akan membuat kita terhibur , tersenyum ataupun tertawa, mengasikan memang membaca cerita lucu untuk ...
dalam kesempatan kali ini saya mau share cerita lucu si kabayan , cerita lucu banget ini sangat disukai orang sunda karena cerita atau dongeng sikabayan sudah melegenda di suku sunda, sosok kabayan adalah orang yang identik dengan ...





Tidak ada komentar:

Posting Komentar